Keselamatan (salvation)=> bukan tubuh namun roh, jiwa
- keadaan bebas dari penderitaan serta kejahatan, baik dalam lingkup pribadi maupun kolektif
Keselamatan dalam PL
- Paska (Ibr: pesakh) yang artinya melewatkan, menyelamatkan (Kel 12:1-28, 14:15-31
- Diawali dengan kematian anak sulung, dan keluarnya bangsa Israel dari tanah Mesir
- darah anak domba menjadi sesuatu yang penting di sini
- ada tokoh pembebas: Musa
(tapi khusunya dalam rancangan Allah sendiri (Kel 15:1-21)
Keselamatan dalam PB
- keselamatan sebagai pembebasan dari dosa dan maut (Mar 1:5, Rm 5:12-7:25)
- diawali dengan kematian (anak sulung/ tunggal) dan kebangkitan Yesus
- darah tetap punya peran penting
- tokoh pembebasnya adalah Allah sendiri melalui Yesus Kristus
Keselamatan mencakup:
- PEMBENARAN = JUSTIFICATION
- Anugerah penyelamatan berupa pembenaran, membuat manusia berkenan di hadapan Allah
- merupakan hasil dari anugrah Allah yaitu iman kepada Kristus dan bukan usaha sendiri (Rm 1:17; 9:30-31; 3:28; Gal 2:16)
- Allah punya kuasa untuk menentukan siapa yang dibenarkan /pun untuk membenarkan seluhuh manusia (Rm 3:9-12)
- PENEBUSAN = REDEMPTION
Karya Allah yang membebaskan kita dari perbudakan dosa dan kejahatan, kasih yang dapat mengubah hati manusia
- PEMBEBASAN => dari perbudakan Mesir Kel 15:1-21
ð dari pembuangan Babilonia Yes 41:14
ð dari kuasa kejahatan melalui kuasa Kristus kol 1 :13-14
- PENYUCIAN => pembersihan dari kesalahan 1 Kor 6:11
Keselamatan kita kini....
- Diperoleh dari kematian dan kebangkitan Kristus
- Mengapa harus mati? Upah dosa = maut (Rom 6:23), semua orang akan mati tubuhnya dan bukan jiwanya. Kematian disini lebih kepada kondisi yang menyakitkan, menyiksa dan menyedihkan.
- Mengapa harus bangkit? Dengan kebangkitan berati kuasa maut telah dikalahkan. Maut tidak lagi punya kuasa atas Yesus (Rom 6: 9)
- Diperoleh juga dari karya Kristus di dunia => teladan Luk 3: 18-19
- karena keselamatan mencakup: pembebasan (dari kemiskinan, kemelaratan, kelaparan), kesembuhan (penyakit), pelepasan (roh jahat, manusia lama), pengampunan Mark 2:1-12, perubahan hidup (pertobatan = marturia)
Syarat:
- Jadi orang yang dibenarkan: dengan iman kepada Kristus, Allah. Jadi orang percaya sekaligus mempercayakan diri.
- Jadi orang benar: Mat 7:21, 12:50, dengan mengikuti teladan Yesus
PENTING:
- Memeluk agama Kristen tidak menyelamatkan, karena agama buatan manusia, bukan buatan Allah. Masih penih dengan kelemahan dan tidak dapat menjadi kebenaran yang mutlak!!
- Kristen BUKAN agama, tapi perilaku!
- Istilah kristen muncul pada jemaat mula-mula, yang menyatakan diri sebagai pengikut (ajaran) Kristus
- Yesus datang bukan untuk menyelamatkan orang Kristen tapi seluruh dunia Yoh 3: 16, yang mau mengikuti teladan hidupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar